Tidak ada liburan yang
menyenangkan selain liburan bersama keluarga.Seperti tahun sebelumnya,aku
liburan Idul Fitri tahun ini aku pulang ke Sumatra ke kampung halaman ayah.Dan
seperti 5 tahun sebelumnya liburan dan hari Idul Fitri tanpanya “ayahku
tersayang”.Sepeninggalnya ayah semua terasa bebeda,lebih sepi,andaikan ayah
masih ada mungkin liburan akan lebih menyenangkan,tapi aku yakin dia disana
bersama Allah,ayah lebih bahagia.
Berbulan-bulan jauh
dari ibu ini saatnya aku dan kakak pulang melepas kerinduan.Lebaran tinggal
beberapa hari,semua masih melakukan kegiatan seperti biasanya,karena profesi
ibu adalah tani karet,maka dari itu setiap pagi aku dan kakak pergi ke ladang
untuk membantu ibu menampas karet (mengeluarkan getah karet),yang paling
membuatku malas adalah bangun pagi yang langitnya pun masih gelap dan matahari
pun belum menampakan cahayanya.Namu itu sudah konsekuensinya agar kami
mendapatkan getah lebih banyak.Beberapa hari sebelum lebaran pun tiba,semua
orang sibuk termasuk aku dan ibu,membuat kue yang banyak,masak ini dan
itu,cukup melelahkan tapi menyenangkan.
Tradisi dikampungku
adalah sebelum shalat Id sekeluarga nyekar atau pergi kemakam keluarga yang
sudah meninggal untuk mendoakan mereka bersama-sama.
Hari idul Fitri pun
tiba, aku,ibu dan kakak bangun pagi-pagi untuk segera pergi ke masjid untuk
shalat Id.Setelah shalat Id kami pun berkeliling dari rumah kerumah untuk
lebaran dengan tetangga dan saudara yang lainya.Cicip mencicipi makanan di
setiap rumah itu yang paling aku tunggu-tunggu.
Beberapa hari setelah lebaran aku berkunjung ketempat temanku di baturaja,disana aku di ajak oleh temanku dan keluarganya makan bersama di rumah makan,suatu keberuntungan buatku,baru datang,diajak makan bersama.rumah makan tersebut mempunyai ruang makan yang berada diluar rumah makan dan didalam rumah makan itu sendiri,di dalam rumah makan sudah di buat seperti saung,jadi kita tidak tercampur dengan orang lain,disana juga ada tempat untuk nyanyi dan sudah disiapkan alat musik juga.makanannya bisa dibilang lumayan enak,apa lagi ada makanan khas palembang yaitu mpek mpek.ga nyesel deh makan disana.
Seperti inilah
liburanku selain pulang kampung,terkadang aku juga berkunjung kerumah teman lamaku di daerah yang berbeda.
Harapan liburan tahun
depan adalah semoga bisa lebaran di jogja bersama keluarga dari ibu,semoga terwujud.
Amien ^^